3 Cara Install Whatsapp Web di Laptop (PC) Windows

Cara Install Whatsapp Web di Laptop (PC) Windows

Yaps sudah kita ketahui bahwa WhatsApp telah menjadi Aplikasi Chat yang paling banyak digunakan. itu terlihat dari Masyarakat sekitar, mereka pasti menggunakan WhatsApp untuk komunikasi jarak jauh. Kita sendiri pasti juga memakainya bukan.

Pengertian WhatsApp

Secara sederhana WhatsApp adalah aplikasi layanan kirim pesan. Pesan disini tidak hanya teks namun juga gambar, Video ataupun data lainnya. 

WhatsApp mirip dengan Short Message Service (SMS), bedanya Aplikasi ini menggunakan jaringan berbasis Internet, bukan Pulsa.

Nah WhatsApp telah digunakan dalam Aktivitas sehari-hari, entah itu dalam hal pekerjaan, sekolah atau hal lainnya. WhatsApp telah memiliki pengguna tersendiri yang jumlahnya begitu banyak.

Menggunakan WhatsApp lewat Smartphone mungkin lama kelamaan akan timbul atau mengalami kejenuhan. Mungkin karena ukuran layarnya dan keyboard yang digunakan memiliki ukuran yang kecil.

Sementara itu, mungkin kita sering menggunakan Laptop atau PC. Lalu terlintas dalam pikiran kita untuk menggunakan WhatsApp pada Laptop. Dimana ini akan memberi suasana baru dan pengalaman baru juga. Kita bisa melakukan Chat lewat WhatsApp sambil mengerjakan sesuatu di Laptop/PC.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Centang 2 Biru Di Wa (WhatsApp) Mudah Banget!

Cara Install WhatsApp Web Di Laptop (PC) Windows

1. Lewat Windows 10/11

Bagi pengguna Laptop atau PC dengan Sistem Operasi Windows 10/11 bisa langsung menggunakan WhatsApp Web dengan cara menginstallnya langsung. Ada dua cara untuk menginstall WhatsApp pada Windows 10/11, yaitu:

a. Lewat Microsoft Store

Untuk Install WhatsApp pada windows 10/11 bisa langsung melalui fitur Microsoft Store. Cara hampir mirip seperti Install WhatApp pada ANdroid lewat Play Store. Untuk lebih jelasnya berikut caranya:

  1. Pastikan laptop/PC terhubung dengan koneksi Internet
  2. Buka Microsoft Store

    Cara Install Whatsapp Web di Laptop (PC) Windows

  3. Ketik WhatsApp pada Kolom pencarian, lalu Enter
  4. Pilih WhatsApp 

    Cara Install Whatsapp Web di Laptop (PC) Windows

  5. Klik Install
  6. Jika Muncul halaman Login Akun Microsoft silahkan masukkan Email dan Password (Close saja jika tidak ingin Login)

    Cara Install Whatsapp Web di Laptop (PC) Windows

  7. Tunggu hingga proses Download dan Install selesai
  8. Jalankan Aplikasi WhatsApp

    Cara Install Whatsapp Web di Laptop (PC) Windows

b. Download Lewat Website WhatsApp

Jika sebelumnya melakukan Install langsung lewat Microsoft Store, kali ini melalui Website resmi WhatsApp. Caranya dengan mendownload terlebih dahulu File Instalernya kemudian melalukan Instalasi lewat file yang sudah di Download tadi. Untuk lebih jelasnya, simak penjelasan beriku:

  1. Buka Browser yang kita gunakan
  2. Kunjungi URL: https://www.whatsapp.com/download atau Klik Disini
  3. Download WhatsApp

    Cara Install Whatsapp Web di Laptop (PC) Windows

  4. Install File yang sudah didownload tadi seperti biasa (tinggal klik 2x, lalu ikuti petunjuknya)
  5. Jalankan WhatsApp

    Cara Install Whatsapp Web di Laptop (PC) Windows


NB: Untuk bisa menggunakannya kita harus menghubungkan dengan akun WhatsApp yang di pakai pada Ponsel.

Cara menghubungkannya: 

  1. Buka WhatsApp 
  2. Akan Muncul halaman Barcode 
  3. Buka WhatsApp pada Smartphone
  4. Tekan Titik Tiga pada Pojok Kanan Atas Layar 
  5. Pilih Perangkat Tertaut
  6. Kemudian Tautkan Perangkat
  7. Kemudian Scan Barcode yang ada pada WhatsApp di Laptop atau PC
  8. Secara otomatis akan masuk dan siap digunakan

2. Lewat WhatsApp Web versi Browser

Jika tidak ingin repot-repot Install Aplikasinya, atau mungkin kita tidak menggunakan Sistem Operasi Windows 10/11, bisa menggunakan Versi Web, caranya:

  1. Koneksikan Laptop/PC dengan Internet
  2. Buka Browser
  3. Kunjungi URL: https://web.whatsapp.com/ atau Klik Disini

    Cara Install Whatsapp Di Laptop atau PC

  4. Buka WhatsApp pada Ponsel
  5. Tekan Titik Tiga Pada Kanan Pojok Atas Layar
  6. Pilih Perangkat Tertaut 
  7. Kemudian Tautkan Perangkat
  8. Scan Barcode pada WhatsApp Web
  9. Secara Otomatis akan masuk ke WhatsApp PC

3. Menggunakan Emulator Android

Yang terakhir adalah menggunakan Emulator. Kita harus melakukan Instalasi terlebih dahulu emulator yang akan digunakan. Dalam contoh disini Admin menggunakan Bluestacks. 

Perlu diketahuai, Jika menggunakan Emulator Android diperlukan Spesifikasi Laptop atau PC yang agak tinggi. Meskipun begitu Install WhatsApp dengan cara ini memiliki kelebihan, yaitu tidak perlu terhubung dengan WhatsApp di Ponsel, artinya WhatsApp akan sama seperti WhatsApp yang di Install pada HP. 

Berikut caranya:

  1. Pertama Download Bluestacks melalui Websitenya  Klik Disini
  2. Install dan Jalankan 
  3. Pada tampilan Home, pilih Google Play Store

    Cara Install Whatsapp Di Laptop atau PC

  4. Login menggunakan Akun Gmail kita
  5. Cari WhatsApp melalui kolom pencarian
  6. Install WhatsApp
  7. Buka WhatsApp

    Kelebihan Menggunakan Emulator:

    - Fitur sama seperti menggunkan lewat Hp, bisa melakukan Panggilan suara maupun Video

    - Tidak harus terhubung dengan Akun di Smartphone, kita bisa menggunkan Nomer Telephone yang berbeda

Baca Juga: Cara Share Lokasi Di WhatsApp Dengan Mudah Dan Cepat, Apa Kalian Sudah Tahu?

Kesimpulan 

WhatsApp adalah Aplikasi layanan Chat gratis yang bisa kita gunakan. WhatsApp ini merupakan salah satu Aplikasi yang paling banyak digunakan. hampir semua Masyarakat rata-rata menggunakannya untuk aktivitas sehari-hari.

Selain menggunakan lewat Smartphone, bisa juga dijalankan lewat Laptop atau PC. Meskipun harus terhubung dengan akun WhatsApp yang terhubung pada Ponsel. Namun jika menggunakn Emulator Android tidak harus terhubung dengan WhatsApp di Hp.

Menggunakan WhatsApp pada Laptop/PC sebagai solusi bila mengalami kejenuhan atau bosan bila hanya menggunakannya pada Hp. Atau mungkin karena sering menggunakan Laptop sehingga sekaligus menjalankan WhatsApp akan lebih Simple. Sekian terima kasih dan semoga membantu. 

Sumber:
Cara Mengunduh WhatsApp Desktop | Pusat Bantuan WhatsApp

Tarmuji
Tarmuji Penggemar Teknologi dan Penikmat Kopi

Posting Komentar untuk "3 Cara Install Whatsapp Web di Laptop (PC) Windows "