Pengertian Web Browser, Fungsi dan Contohnya
Dalam dunia Internet, tak akan lepas dengan yang namanya Web Browser. Ketika berselancar di Internet, kita perlu Software ini untuk membuka sebuah halaman Website melalui sebuah Desktop maupun Smartphone.
Pada setiap perangkat Komputer atau Gadget, Software ini pasti selalu disediakan (Sudah terInstall ketika baru dibeli). Meskipun dalam penggunaannya, sebuah Web Browser harus terhubung dengan internet, supaya dapat berfungsi sebagaimana mestinya.
Sementara Web Browser sendiri terdapat banyak sekali ragam, yang telah di kembangkan dan di luncurkan oleh para pengembang (Brand). Misalnya seperti Google Chrome, Microsoft Edge, Us Browser, dan masih banyak lagi.
Kami rasa kalian semua sudah tak asing dengan Software ini. Namun sudah tahukah kalian apa itu Web Browser
Pengertian Browser
Pengertian Browser adalah sebuah Software (Perangkat lunak) yang digunakan untuk membuka halaman Website yang ada di Internet.
Tujuan dari membuka halaman Website, tentu saja untuk mencari informasi-informasi sebagai bahan belajar, sebagai sumber referensi, sumber informasi terkini, dan lain-lain.
Browser sering disebut juga Perambah Web atau Web Browser. Browser dapat atau mampu menampilkan kode semantik (bahasa pemrograman) dalam laman Website, seperti HTML, CSS, JS dan lain sebagainya. Dimana Bahasa tersebut tidak dipahami oleh kebanyakan orang pada umumnya.
Ada banyak Browser yang dapat di Install dan digunakan pada perangkat kita. Masing – masing browser tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan sendiri-sendiri. Namun Browser yang paling banyak digemari saat ini adalah Google Chrome, Mozilla Firefox, Microsoft Edge, Us Browser dan Opera. Alasannya karena lebih stabil dan lebih ringan saat digunakan.
Pada perkembangannya, Browser telah banyak memiliki fitur-fitur canggih, bahkan saat ini sangat banyak sekali Game yang dapat dimainkan memalui Browser (Game berbasis Web).
Baca juga: 11 Fitur Keren Yang Terdapat Di Search Engine Google
Fungsi Browser
Secara garis besar fungsi Browser adalah untuk browsing. Browsing sendiri merupakan istilah suatu kegiatan dalam membuka halaman Website di Internet guna mencari Informasi-informasi yang berupa teks, Video, gambar, dan lain-lain. Untuk lebih jelasnya, berikut fungsi Browser:
- Membuka halaman Website
Dari berbagai fungsi Browser, fungsi yang paling mencolok adalah untuk membuka halaman Website. Untuk membuka halaman Website bisa dilakukan dengan mengetikkan alamat pada Address Bar.
Selain memalui Address Bar, bisa juga membuka halaman Website melalui Search Engine yang dicari berdasarkan kata kunci. - Membuka file yang menggunakan Ekstensi tertentu
Browser dapat membuka file yang menggunakan bahasa Pemrograman seperti HTML, CSS, JS, PHP, dan lain-lain. Sebagai contoh Browser dapat digunakan untuk membuka file PDF. - Memastikan keamanan Website yang di buka
Browser juga dapat memberikan keamanan bagi pengguna dari sesuatu yang membahayakan dalam Internet, seperti virus yang dapat merusak perangkat pengguna, pencurian data dan lain sebagainya.
Dalam Browser bisanya memiliki proses authentication atau verifikasi, yang bertujuan untuk memastikan bahwa halaman Website yang sedang dibuka apakah berbahaya atau tidak.
Sebab, saat ini banyak Website yang berbahaya, karena terdapat virus atau malware yang dibuat untuk tujuan merugikan orang lain. - Penggunaan Search Engine (Mesin pencari)
Search Engine dan Sebuah Browser tidak dapat dipisahkan satu sama lain. Browser akan secara otomatis mendukung penggunaan Search Engine.
Search Engine dapat memudahkan pengguna dalam mencari Informasi di Internet, hanya berdasarkan kata kunci yang diinginkan.
Contoh Search Engine yang paling populer adalah Google, Bing, Yandex, dan Duckduckgo. Dalam Browser kita dapat memilih sendiri Search Engine mana yang akan digunakan. - Permintaan data
Browser mendukung Permintaan data atau sering dikenal dengan istilah requesting supporting data item, yang dibutuhkan pengguna ketika mencari informasi di Internet.
Hampir semua alamat website yang terdapat di internet dapat diakses dengan menggunakan Browser dan data yang berupa foto, video, file-file atau media lainnya dapat disimpan langsung ke dalam penyimpanan komputer.
Beberapa Contoh Browser yang ada saat ini
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, bahwa ada bermacam-macam Browser yang dapat digunakan oleh para pengguna. Browser – Browser tersebut merupakan Browser yang telah dikembangkan oleh para pengembang dari berbagai Brand. Berikut contoh Web Browser:
- Google Chrome
- Microsoft Edge
- Mozilla Firefox
- Brave Browser
- Opera
- Us Browser
- Yandex Browser
- Safari
- Samsung Browser
- Nokia Browser
- Gnome Browser
- Netscape Navigator
- Aloha Browser
- Blackberry Browser
- Waterfox
- Palemoon
- Cyber Fox
- QQ Browser
- MIUI Browser
- Puffin
Baca juga: 3 Cara Hapus Aktivitas Saya Di Google
Sekian mengenai artikel yang membahas tentang Web Browser, dari pengertian, fungsi dan contohnya. Semoga ulasan diatas dapat menambah pengetahuan.
Browser merupakan Software yang penting bagi orang yang sering berselancar di Internet (Browsing).
Ada banyak Browser yang dapat digunakan, oleh sebab itu sebaiknya pilihlah Browser sesuai dengan kebutuhan dan kelebihan-kelebihan yang dimiliki Browser tersebut. Terima kasih….
Posting Komentar untuk "Pengertian Web Browser, Fungsi dan Contohnya"
Posting Komentar