Cara Mengecek Kuota Area XL Combo Flex Sesuai Daerah Kita
Dalam dunia yang semakin terhubung ini, kuota internet menjadi kebutuhan penting bagi setiap pengguna ponsel. Saat ini, layanan penyediaan kuota dari berbagai operator seluler semakin beragam dan fleksibel, termasuk layanan XL Combo Flex dari XL Axiata.
XL Combo Flex menawarkan paket kuota yang disesuaikan dengan kebutuhan penggunanya di berbagai daerah.
Kuota XL Combo Flex memiliki pembagian zona berdasarkan daerah di seluruh Indonesia. Setiap daerah nantinya akan mendapatkan kuota yang berbeda-beda, walaupun harganya semuanya sama di semua daerah.
Nantinya pada kuota XL Combo Flex akan terdapat kuota utama dan kuota zona daerah, nah kuota zona daerah inilah nantinya akan berbeda-beda setiap lokasi di Indonesia.
Sangat penting untuk mengetahui zona daerah kita berada, sehingga nantinya kita dapat mengetahui dengan pasti berapa jumlah kuota yang akan didapatkan sesuai lokasi kita.
Nah dibawah ini merupakan cara mudah dan cepat dalam mengetahui kuota area XL Combo Flex sesuai lokasi pengguna.
Baca juga: 3 Cara Cek Lokasi XL Center Terdekat Dengan Mudah dan Cepat
Cara Mengecek Kuota Area XL Combo Flex Sesuai Daerah Kita
Untuk melihat atau mengetahui jumlah kuota XL Combo Flex yang akan didapat berdasarkan lokasi, caranya dapat dilihat melalui situs resmi XL Axiata.
Pihak provider XL sendiri selaku penyedia layanan ini telah menyediakan informasi lengkap daftar zona XL Combo Flex.
Berikut langkah-langkahnya:
- Buka browser dan kunjungi url berikut: https://www.xl.co.id/id/mobile/prabayar/paket-dan-tarif/internet/xtra-combo-flex-mc
Langkah pertama silakan buka browser kalian pada perangkat HP maupun Desktop, kemudian kunjungi situs resmi XL Axiata diatas.
Dalam contoh disini saya membukanya melalui Desktop. - Kemudian scroll ke bawah dan pilih lokasi tempat tinggal kalian
Pada bagian cek total paket yang akan didapatkan di lokasimu, silakan masukkan lokasi kalian. Lokasi yang dipilih berupa kabupaten. - Cek kuota XL Combo Flex yang akan didapatkan
Nah setelah memasukkan lokasi, nantinya daftar paket XL Combo Flex akan menampilkan jumlah kuota yang akan didapatkan berdasarkan lokasi yang sudah dipilih.
Jumlah kuota tersebut merupakan kuota keseluruhan, yang terdiri dari kuota utama dan kuota area. Jika ingin melihat lebih rinci, silakan cek lewat aplikasi MyXL setelah paket XL Combo Flex didaftarkan. - Selesai
Baca juga: 3 Cara Agar Pulsa Tidak Tersedot Saat Kuota Habis XL
Itulah tadi ulasan mengenai bagaimana cara mengecek kuota area XL Combo Flex sesuai daerah kita. Tentu saja hal ini harus dilakukan karena untuk mengetahui dengan pasti mengenai jumlah kuota XL Flex dengan pasti.
Hanya sebagai tambahan, jika kalian memutuskan menggunakan XL Combo Flex maka sebaiknya jika kalian tidak sering berpindah lokasi (dalam skala kabupaten).
Sebab pembagian zona XL Combo Flex berdasarkan kabupaten dan secara otomatis akan mengikuti lokasi saat ini.
Misalkan kalian melakukan pendaftaran XL Combo Flex di kabupaten A, kemudian beberapa hari berikutnya kalian pindah ke kabupaten B. Maka paket akan mengikuti Zona kabupaten B.
Posting Komentar untuk "Cara Mengecek Kuota Area XL Combo Flex Sesuai Daerah Kita"
Posting Komentar